Advertisement
Penulis: Toni
THE NEWS.CO.ID
BOGOR - Menyambut datangnya bulan suci Ramadhan 1444. H Polesek Dramaga Polres Bogor di pimpin langsung Kapolsek Dramaga Polres Bogor AKP. Budi. S. menyambangi/santuni warga kaum duafa dan jompo di wilayah kp. Manggis Desa Dramaga Kecamatan Dramaga Kabupaten Bogor, Jawa Barat pada Kamis, 30 Maret 2023.
Momentum bulan suci ramadhan 1444. H ini merupakan bulan yang penuh berkah dan magffiroh bagi seluruh umat muslim yang sedang melaksanakan ibadah puasa.
"Bulan suci ramadhan ini sangatlah istimewa bagi seluruh umat muslim, untuk itu saya mengajak kepada seluruh personil anggota Mapolsek Dramaga, Polres Bogor agar senan tiasa dapat berbagi dengan meyisikan sedikit rizqinya untuk kemaslahatan umat dan dapat lebih dekat lagi dengan warga masyarakat sekitar" kata AKP. BUDI. S. selaku Kapolsek Dramaga Polres Bogor.
"Mari kita mendekatkan diri dengan warga masyarakat, agar kita dapat lebih mengenal satu sama lainnya serta dapat di cintai oleh warga masyarakat itu sendiri, serta jalinan Hablu minanas dan Hablu minallahnya dapat berjalan seimbang". terangnya.