@dmin
Monday, 4 March 2024, March 04, 2024 WIB
Last Updated 2024-03-04T13:11:24Z
Daerah

Jalan Ciherang di Anak Tirikan, Kades Suherwin Geram

Advertisement

 Toni

THE NEWS.CO.ID


BOGOR -  Kepala Desa Ciherang, Kecamatan Dramaga, Suherwin  geram ke PUPR Kabupaten Bogor. Musabab, ruas Jalan Ciherang sampai kelapa Tujuh hanya di lakukan pemeliharaan bukan peningkatan.



"Saya kecewa didata musrembang Kecamatan Dramaga untuk ruas Jalan Ciherang hanya dilakukan pemeliharaan bukan ditingkatkan. Kalau dilakukan pemeliharaan mubazir anggaran karena jalan cepat rusak," keluh Suherwin saat menghadiri Musrembang  Kecamatan Dramaga.


Suherwin mengungkapkan kondisi Jalan Ciherang sudah sangat mengkhawatirikan . ketika hujan deras jalan berlubang, ketika musim kemarau Jalan berdebu. 


Dirinya tidak hanya berdiam diri untuk mengusulkan jalan Ciherang lewat musrenbang Kecamatan atau pihak dinas PUPR sudah saya sampaikan langsung ke UPT Jalan dan Jembatan Wilayah Ciomas. Namun, hingga kini keinginan masyarakat Ciherang agar jalan milik kabupaten tersebut di perbaiki tak kunjung di realisasikan juga.


"Kalau hanya diperbaiki Jalan cepat rusak. Perbaikan Jalan tidak efektif yang diperlukan yakni peningkatan Jalan " pintanya.


"Musrenbang kecamatan Dramaga tahun 2025 kecamatan Dramaga memiliki pagu anggaran sekitar Rp 16 Miliar.  Kita berharap tidak ada lagi PR, semua usulan bisa teralisasikan semua," tukasnya.