@dmin
Sunday, 31 December 2023, December 31, 2023 WIB
Last Updated 2023-12-31T17:16:46Z

Curah Hujan Tinggi, Dua Desa Di Kecamatan Tajurhalang Diterjang Banjir

Advertisement

Toni

THE NEWS.CO.ID


BOGOR - Curah hujan yang tinggi menyebabkan banjir setinggi lutut orang dewasa terjadi Desa Citayam dan Kalisuren. Tidak ada korban jiwa atas musibah tersebut dan debit air mulai surut paska hujan redah 




Camat Tajurhalang,  Ivan Pramudia mengungkapkan banjir di dua desa terjadi  disebabkan curuh hujan yang sangat tinggi.


Adanya laporan  banjir dan pihaknya bersama Forkompimcam Kecamatan Tajur Halang melakukan pengecekan ke lokasi genangan air dan tanah longsor pasca hujan deras di wilayah Kecamatan Tajurhalang.


Adapun hasil pengecekan  untuk di Desa Citayam di Perum Amarta RW 03 Desa Citayam (Jalan Tengah Desa Citayam), ketinggian air  50-60 Cm. 


Lalu,  Perum Samasta Citayam Kp. Bulu RT. 06/04, ketinggian air  50 Cm.


dan Swaraloka Citayam Kampung Kali putih RT. 07/03 Desa Citayam dengan ketinggian  air 30 Cm.


Sedangkan di  Desa Kalisuren


di Perum Sarana Indah Kalisuren RT.03/03 Desa Kalisuren,  ketinggian air 50 Cm dan Perum BIP RW. 13 Desa Kalisuren dengan ketinggian air  30 Cm dan longsor .


"Adanya musibah banjir di dua Desa tersebut kita bersama Kapolsek Tajurhalang IPTU Tamar Bekti WJ, SH  bersama instansi terkait langsung meninjau lokasi banjir ," ujar Ivan mantan Camat Cisarua.


Ivan mengungkapkan musibah banjir dan tanah longsor tersebut tidak ada korban jiwa.  Genangan air terjadi dikarenakan curah hujan yang cukup tinggi, dan untuk genangan air akan surut apabila hujan berhenti (genangan air bersifat sementara ).


 "Saya menghimbau kepada warga untuk menjaga kebersihan lingkungan dan tidak membuang sampah sembarangan yang menyebabkan saluran  tersebut dan terjadi banjir ketika hujan deras," tukasnya.